Resep Menu Diet Sehat | Makanan Diet Agar Tetap Langsing

Menu diet sehat merupakan cara sehat alami untuk tetap langsing tanpa mempunyai resiko di kemudian hari. Boleh kamu percaya atau tidak, makanan memang secara langsung mempengaruhi terhadap bentuk tubuh. Pepatah Tiongkok, Chinna mengatakan bahwa, anda adalah apa yang anda makan. Demikian pepatah itu berpendapat, apa yang kita makan mempengaruhi terhadap tubuh dan karatkeristik setiap makhluk hidup. Jika di telaah, rasaya benar juga pepatah tersebut. Pasalnya jumlah dan jenis makanan yang dikonsumsi sehari-hari juga dapat menentukan postur tubuh seseorang, apakah berbadan gemuk, kurus atau langsing ideal. 

Masyarakat luas berasumsi, bahwa makan terlalu banyak akan menyebabkan kegemukan atau obesitas. Sama halnya dengan kalau terlalu sering makan makanan berlemak dan berkalori tinggi, juga akan membuat tubuh menjadi gemuk. Pendapat tersebut memanglah benar adanya, makanan berlebih yang melebihi kebutuhan tubuh menyebabkan tubuh menyimpan kelebihan tersebut dalam lapisan bawah kulit dalam bentuk timbunan lemak. Untuk itu, bagi kaum hawa yang mengidamkan bentuk tubuh langsing ideal dan sehat wajib rasanya untuk memperhatikan menu makanan yang dikonsumsi sehari-hari. 

Dewasa ini, telah banyak kita saksikan dalam berita siaran televisi yang meliput beberapa anak yang menderita kelebihan berat badan atau obisistas dari berbagai daerah di nusantara. Sontak saja, hal tersebut menyita perhatian khalayak umum dan mengundang banyak simpati. Tak terkecuali pemerintah, para pakar gizi dan ikatan para dokter pun ikut andil turun langsung untuk menyorot permasalahan ini. Belajar dari kejadian yang sudah, tentunya kamu tak mau hal tersebut terjadi juga menimpa kamu ataupun orang-orang terkasih di sekitar bukan? ya, mari mulai saat ini untuk mengikuti pola hidup sehat. Pertama mulailah dari menyorot menu makanan sehari-hari yang dapat memicu kegemukan. Kolestrol merupakan salah satu penyumbang terbesar dalam kegemukan pada tubuh manusia. Dimana cukup banyak dapat ditemui makanan disekitar yang mengandung banyak sumber kolestrol berupa lemak jenuh. Sebagai contohnya ialah daging, otak, hati, ginjal, telur dan seafood. Memang itu semua adalah bahan utama yang digunakan pada makanan sehari-hari dengan rasa yang lezat, tentu hampir semua orang gemar memakannya. Bukan tak boleh sama sekali memakannya, namun haruslah kita cerdas untuk mencermati hal tersebut. Agar kelak kita, dapat mengurangi intensitas mengkonsumsi bahan makanan tersebut dan mencoba melakukan variasi dengan makanan sehat. Sebagai tambahan, kamu juga dapat membaca referensi aneka resep makanan rumahan bercita rasa lezat nan bergizi.

Kolestrol atau lemak jenuh yang masuk dalam tubuh sangatlah sulit dicerna karena dalam sistem pencernaan manusia tidak dirancang untuk mencerna zat-zat dari makanan berjenis hewani, melainkan untuk mencerna makanan yang berserat seperti pangan nabati. Oleh sebab itu, kolestrol langsung diserap ke dalam pembuluh darah. Namun sayangnya, kolestrol tersebut cenderung mengendap dan menempel pada dinding pembuluh darah yang sering dapat menyebabkan tersumbat. Tersumbatnya pembuluh darah tersebut akan berdampak luas terhadap kesehatan. Dengan tersumbatnya, tubuh tentu tak dapat mengalirkan darah, oksigen dan sari-sari makanan dengan baik. Tentu saja hal ini menyebabkan metabolisme tubuh terganggu dan tidak lancar. 

Pada kasus orang gemuk, proses metabolisme yang taidak baik mengakibatkan proses pembakaran lemak berjalan lambat dan parahnya, bahkan tidak dibakar sama sekali. Namun langsung di timbun dalam lapisan bawah kulit. Itu lah mengapa makanan yang mengandung lemak tinggi kolestrol tak baik bagi kamu yang ingin bentuk tubuh ideal yang sehat alami.

Dalam kesempatan kali ini, saya akan mengulas perihal resep menu diet sehat atau makanan diet agar tetap langsing. Bukan maksud hati untuk menggurui, itu sangatlah jauh dari benak saya. Namun sekedar untuk sharing dan tambahan informasi bagi kamu serta para pembaca lainnya.

diet sehat
resep menu diet sehat

1. Kacang Merah Kuah Terasi

Bahan yang perlu disiapkan
  • Kacang merah kering 100 g
  • Lengkuas 1 cm, memarkan
  • Asam jawa 1 mata
  • Bawang merah 3 butir, haluskan
  • Bawang putih 1 siung, memarkan
  • Daun bawang 1 batang, iris
  • Tomat 1 buah, iris
  • Daun salam 1 lembar
  • Minyak wijen 1 sendok makan
  • Terasi vegetarian 1/3 sendok teh, haluskan
  • Penyedap rasa vegetarian 1/2 sendok teh
  • Garam secukupnya
  • Air 800 ml
Cara membuat
  • Rendam kacang merah dalam air selama 2 jam.
  • Kemudian rebus kacang bersama air perendamnya sampai setengah matang.
  • Masukkan bumbu dan didihkan.
  • Masaklah hingga kacang menjadi empuk dan matang. Lalu angkat dan sajikan.
2. Lodeh Kacang Panjang dan Talas

Bahan yang perlu disiapkan
  • Kacang panjang 5 lonjor, potong-potong
  • Talas 2 buah, kupas dan potong dadu lalu kukus
  • Daun salam 2 lembar
  • Santai cair 2 gelas
  • Kunyit bubuk 1/4 sendok teh
  • Penyedap rasa vegetarian secukupnya 
  • Garan secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
Bumbu iris
  • Bawang merah 5 butir
  • Bawang putih 3 siung
Cara membuat
  • Tumis bumbu iris hingga harum.
  • Masukkan daun salam, kacang pancang dan talas. Masaklah hingga layu.
  • Masukkan santan dan bumbu lainnya. Terus masak hingga mendidih.
  • Angkat dan sajikan.
3. Tumis Rebung Pedas

Bahan yang perlu disiapkan
  • Kacang polong 2 sendok makan, rebus
  • Rebung 200 g, rebus 
  • Cabai hijau 4 buah, iris serong
  • Cabai raawit 5 buah, biarkan utuh
  • Santan kental 50 ml
Bumbu halus
  • Tumis bumbu halus hingga harum.
  • Tuangkan santan, aduk rata.
  • Masukkan bahan yang lainnya. Masak hingga matang dan santan menyusut. Lalu angkat dan sajikan.
4. Oseng Pelangi

Bahan yang perlu disiapkan
  • Wortel 2 buah, iris tipis bentuk batang korek api
  • Tepung bumbu 75 g
  • Toge 30 g
  • Kacang ppanjang 50 g, potong 4 cm
  • Cabai hijau 4 buah, iris seperti bentuk wortel
  • Air 75 ml
  • Minyak sayur 2 sendok makan
  • Daun salam 2 lembar
Bumbu halus
  • Bawang merah 6 butir
  • Bawang putih 3 siung
  • Cabai merah 3 buah
  • Kaldu bubuk vegetarian 1 sendok teh
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya  
Cara membuat
  • Tumis bumbu halus bersama daun salam hingga harum. 
  • Masukkan wortel dan kacang panjang. Aduk dan masak hingga setengah matang.
  • Tambahkan toge dan air. Lalu masak terus sampai bumbu meresap. 
  • Jika dirasa sudah cukup matang, angkat dan sijikan.
5. Bayam Merah Masak Daun Prey

Bahan yang perlu disiapkan
  • Bayam 2 ikat, potong-potong
  • Daun prey 3 batang, potong panjang
  • Air 700 ml
  • Daun salam 2 lembar
  • Lengkuas 2 cm, memarkan
  • Jahe 1 cm, memarkan
  • Minyak goreng 1 sendok makan
  • Saos penyedap 1 sendok makan
Bumbu yang diperlukan
  • Bawang merah 5 butir, iris
  • Bawang putih 3 siung, iris
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya 
Cara membuat
  • Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, lengkuas dan jahe hingga harum.
  • Masukkan garam, gula, saos enyedap dan air.
  • Setelah mendidih, tambahkan bayam dan daun prey.
  • Masak hingga matang, lalu angkat dan sajikan.
6. Buntil Daun Singkong

Bahan yang perlu disiapkan
  • Daun singkong 150 g, rebus dan tiriskan
  • Tofu 100 g, cincang
  • Jamur kuping 100 g, cincang
  • Tahu 150 g
  • Santan 400 ml, dari 1/2 butir kelapa
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Gula pasir 1/2 sendok teh
  • Saos tiram vegetarian 1 sendok makan
  • Kecap ikan vegetarian 1/2 sendok makan
Bumbu halus
  • Bawang merah 6 butir
  • Bawang putih 3 siung
  • Cabai merah 5 buah
  • Terasi vegetarian 1/2 sendok teh
  • Gula merah 2 sendok teh
  • Kencur 2 sendok makan
 Cara membuat
  • Campur tofu, jamur dan bumbu halus, kemudian aduk rata.
  • Ambil beberapa lembar daun singkong. Isi campuran tahu dia atasnya. Gulung dan ikat ujungnya.
  • Masak santan bersama gula, garam, saos tiram dan kecap ikan hingga mendidih.
  • Masukkan butil, masak terus hingga mengental.
  • Jika di rasa sudah cukup matang, angkat dan sajikan.
7. Acar Wortel dan Timun

Bahan yang perlu disiapkan
  • Wortel 3 buah, kupas dan iris bentuk memanjang seperti batang korek api
  • Timun 1 buah, kupas dan iris seperti bentuk wortel
  • Kol 50 g, iris dan bentuk seperti bentuk wortel
  • Cabai rawit utuh 5 buah
  • Air 200 ml
  • Margarin 1 sendok makan
  • Cuka masak 1 sendok makan
Bumbu yang diperlukan
  • Kemiri 2 buah, haluskan
  • Kunyit 2 cm, haluskan
  • Sereh 1 batang, memarkan
  • Penyedap rasa vegetarian 1/2 sendok teh
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
Cara membuat
  • Tumis bumbu hingga harum, tuangkan air dan aduk rata.
  • Masukkan sayuran dan cabai rawit. Aduk dan masak hingga matang.
  • Tambahkan cuka, biarkan mendidih.
  • Jika dirasa sudah cukup matang, angkat dan sajikan.
8. Rol Kol Isi Jamur

Bahan yang perlu disiapkan
  • Daun kol ukuran sedang 15 lembar
  • Jamur merang 150 g, iris
  • Kacang polong 50 g
Bumbu halus
  • Cabai rawit 3 buah
  • Cabai merah 5 buah
  • Bawang putih 3 siung
  • Kemiri 1 buah
  • Penyedap rasa vegetarian 1/2 sendok teh
  • Gula pasir 1 sendok teh
  • Santan kental 2 sendok makan
  • Garam secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
Cara membuat
  • Rendam daun kol dalam air mendidih selama 5 menit, lalu angkat dan tiriskan.
  • Tumislah bumbu halus hingga harum.
  • Masukkan jamur dan kacang polong. Masak hingga setengah matang, lalu angkat.
  • Bungkus jamur dengan daun kol sebelumnya. Gulung rapih.
  • Kukus selama 10 menit atau hingga matang. Lalu angkat dan sajikan.
9. Tumis Ubi Bumbu India

Bahan yang perlu disiapkan
  • Ubi 300 g, kupas dan potong dadu
  • Bawang bombay 1/4 buah, cincang
  • Mustard 1/2 sendok teh
  • Bubuk kari 1/4 sendok teh, siap beli
  • Kaldu bubuk vegetarian 1/4 sendok teh
  • Saos sambal 1 sendok teh, siap beli
  • Kunyit bubuk 1/4 sendok teh
  • Minyak 2 sendok makan
  • Margarin 1 sendok makan
  • Air secukupnya
Cara membuat
  • Panaskan minyak goreng dan margarin.
  • Tumis bawang bombay hingga layu.
  • Masukkan ubi, mustard, bubuk kari, kaldu bubuk, saos sambal dan kunyit. Lalu aduk rata.
  • Tuangkan sedikit air, masak hingga ubi menjadi lunak.
  • Tambahkan sedikit garam dan gula, lalu aduk rata. Angkat dan sajikan.
10. Salad Krim Keju

Bahan yang perlu disiapkan
  • Bawang bombay 1 buah, iris panjang
  • Sawi putih 5 lembar, iris
  • Wortel 2 buah, serut kasar
  • Bengkoang 1 buah, serut kasar
  • Krim keju 2 sendok makan
  • Mayonaise 2 sendok makan
  • Merica bubuk 1/2 sendok teh
  • Minyak salad 25 ml
  • Garam secukupnya
Cara membuat 
  • Campur krim, mayonaise, merica, garam dan minyak salad menjadi satu.
  • Masukkan sayuran, aduk rata dan sajikan.
Bagaimana cukup mudah bukan? ya, resep makanan di atas memang cukup mudah dan praktis. Semua bahan dan bumbu yang diperlukan pun, dapat dengan mudah kamu dapatkan. Sehingga kamu tak akan merasakan kesulitan yang berarti guna untuk mengikuti program diet sehat, sekiranya agar kamu dapat sehat alami dan mempunyai tubuh yang proposional. Tentunya akan kian menambah tingkat percaya diri kamu, guna menjalankan segala rutinisas sehari-hari. 
Demikianlah ulasa saya kali ini perihal resep menu diet sehat atau makanan diet agar tetap langsing. Semoga kiranya dapat diterima kamu atau para pembaca lainnya, serta dapat dijadikan sumber referensi guna aneka tips mudah cara cepat sehat dan cantik alami.

0 Response to "Resep Menu Diet Sehat | Makanan Diet Agar Tetap Langsing"

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.